Simulasi Indoor Building Coverage (IBC) Pada Teknologi Long Term Evolution (LTE) Di Gedung Hindarto Joesman Fakultas Kedokteran UNJANI
DOI:
https://doi.org/10.55893/jt.vol21no1.436Kata Kunci:
Coverage Planning, Indoor Building Coverage, LTE, Radiowave Propagation SimulationAbstrak
Gedung Hindarto Joesman Fakultas Kedokteran adalah salah satu gedung perkuliahan di Universitas Jenderal Achmad Yani yang terdiri dari 4 lantai dan memiliki luas bangunan sebesar 4125,6 m². Gedung tersebut memiliki kualitas sinyal jaringan LTE indoor yang masih rendah serta level sinyalnya kecil. Hal ini disebabkan oleh konstruksi dan material didalam gedung yang dapat melemahkan kualitas sinyal LTE yang diterima. Kondisi tersebut membuat Gedung Fakultas Kedokteran UNJANI membutuhkan instalasi jaringan indoor tersendiri untuk memenuhi kebutuhan user didalam gedung. Maka dilakukan perencanaan Indoor Building Coverage menggunakan jaringan LTE pada operator Indosat Ooredoo dan memperhitungkan nilai dari parameter Radio Frequency (RF) yaitu Reference Signal Received Power (RSRP) dan Signal to Interference Noise Ratio (SINR). Proses perhitungan coverage planning pada perencanaan jaringan indoor menggunakan model propagasi Cost 231 Multi Wall Model dan disimulasikan pada software Radiowave Propagation Simulator 5.4. Berdasarkan hasil simulasi didapatkan nilai rata-rata RSRP sebesar -20,59 dBm dan SINR sebesar 34,30 dB. Nilai rata-rata tersebut dapat memenuhi kualitas sinyal diarea dalam gedung sebesar 89,12% untuk RSRP dan 97,45% untuk SINR. Hasil dari perencanaan dan simulasi jaringan Indoor Building telah memenuhi standar parameter RF untuk operator Indosat Ooredoo.
Referensi
Alfin Himaturokhman, L. B. (n.d.). Analisa Model Propagasi Cos 231 Multi Wall pada Perancangan Jaringan Indoor Femtocell HSDPA Menggunakan Radiwave Propagation Simulator. Purwokerto: Sekolah Tinggi Teknologi Telematika Telkom.
Benazzouz, Y. C. (2014). Sharing User IoT Devices in the Cloud. IEEE World Forum on Internet of Things (WF-IoT) Sharing, 373-374.
C. Yanyun, H. A. (2018). Coverage and Capacity Optimization for 4G LTE Networks Using Differential Evolution. 5th IEEE International Conference on Cloud Computing and Intelligence Systems (CCIS).
Co., H. T. (2020). LTE Radio Network Capacity Dimensioning. Huawei.
Hajiar Yuliana, A. C. (2018). Perencanaan dan Simulasi Indoor Building Coverage (IBC) Pada Jaringan Long Term Evolution (LTE) Menggunakan Radiowave Propagation Simulation (RPS). Semnastek UMJ. Jakarta: Universitas Muhammmadiah Jakarta (UMJ).
Hajiar Yuliana, S. B. (2019). Indoor Signal Quality Improvement using Coverage Planning Method in Indoor Building Coverage Simulation. IEEE 5th International Conference on Wireless and Telematics (ICWT), (pp. 1-5).
Hajiar Yuliana, S. B. (2019). Optimasi Jaringan Seluler XL LTE Di Area Kampus Unjani Cimahi. Cimahi: LPPM Unjani.
Hastuti, B. T. (2017). Perencanaan Indoor Building Coverage (IBC) Teknologi LTE di Apartemen Grand Asia Afrika Residence. Bandung.
Irawaty, M. U. (2018). Optimasi Jaringan 4G LTE (Long Term Evolution) Pada Kota Balikpapan. Jurnal Ecotype, Vol.5, No.2.
Lingga Wardhana, A. H. (2015). 4G Handbook Jilid 2. nulisbuku.com.
Muhammad Amanaf, A. W. (2019). Simulasi Perancangan Indoor Building Coverage (IBC) Pada Jaringan 4G LTE Frekuensi 850 MHz di RSUD Banyumas Menggunakan RPS 5.4. Journal of Technology and Informatic.
Rachman, U. M. (2018). In Building Coverage (IBC) LTE Network Planning Analysis at Hang Nadim Airport. ISSN E-Proceeding of Engineering.
Risma, H. Y. (2020). Perencanaan Newsite Untuk Jaringan 4G Dengan Metode Coverage Area Planning Di Area Manonjaya Tasikmalaya. Teknik Elektro, UNJANI.
Utami, D. L. (2017). Analisis Kinerja Coverage dan Kualitas Sinyal 4G Pda operator Seluler di Kota Purbalingga. Jurnal Media Elektrika.
Utami, F. K. (n.d.). Perencanaan Femtocell 4G LTE 1800MHz Studi Kasus Gedung Baru ST3 Telkom Purwokerto. Semarang: Universitas Diponegoro.
File Tambahan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2022 Gusvira Lestari, Hajiar Yuliana, Sofyan Basuki
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Penulis yang menyerahkan artikel di Jurnal Teknik: Media Pengembangan dan Aplikasi Teknik untuk keperluan publikasi telah mengetahui bahwa Jurnal Teknik: Media Pengembangan dan Aplikasi Teknik memberikan akses terbuka terhadap konten untuk mendukung pertukaran informasi mengenai ilmu pengetahuan, sesuai dengan penerbitan daring yang berbasis Open Access Journal dan mengikuti Creative Commons Attribution 4.0 International License. Sehingga penulis setuju dengan ketentuan-ketentuan berikut:
1. Penulis memegang hak cipta dan memberikan hak publikasi pertama kepada pihak jurnal dengan pekerjaan secara bersamaan
di bawah Creative Commons Attribution 4.0 International License yang memungkinkan orang lain untuk berbagi pekerjaan
dengan pengakuan kepengarangan karya dan publikasi pertama artikel tersebut di Jurnal Teknik: Media Pengembangan dan
Aplikasi Teknik.
2. Penulis dapat melakukan perjanjian tambahan untuk hak distribusi non-eksklusif artikel yang telah diterbitkan di jurnal ini
(misalnya, posting ke sebuah repositori institusi atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan mengakui bahwa
publikasi pertama dilakukan di Jurnal Teknik: Media Pengembangan dan Aplikasi Teknik.
3. Penulis diizinkan dan didorong untuk menyebarkan karya mereka secara daring (misalnya, dalam repositori institusi atau
laman web penulis) setelah artikel terbit (proses penerbitan artikel selesai). Hal ini terkait dengan imbas dari pertukaran
informasi yang produktif (Lihat Pengaruh Open Access).