Analisis Dampak Lalu Lintas Akibat Pengoperasian Baros Information Technology Creative (BITC) Di Kota Cimahi

Authors

  • Ferry Rusgiyarto Universitas Jenderal Achmad Yani
  • Benrianto Sidauruk Universitas Jenderal Achmad Yani
  • Arnold Arnold Universitas Jenderal Achmad Yani

DOI:

https://doi.org/10.26874/jt.vol10no1.168

Keywords:

Baros Information Technology Creative, kinerja, simpang dan derajat kejenuhan

Abstract

Tuntutan untuk memenuhi kebutuhan merupakan salah satu alasan dasar bagi setiap orang untuk melakukan pergerakan. Pergerakan itu sendiri merupakan pergerakan yang berasal dari rumah atau tempat lainnya dimana kebutuhan mereka akan terpenuhi. Misalnya sekolah, kantor, pasar atau sebaliknya. pengoperasian Baros Information Technology Creative (BITC) akan menyebabkan bangkitan dan tarikan. Pergerakan ini akan membebani jalan di sekitarnya sehingga akan meningkatkan jumlah arus kendaraan di sekitar jalan H.M.S. Mintaredja, baik terhadap kinerja ruas maupun kinerja simpang. Tujuan dari Penelitian ini adalah mengevaluasi kinerja ruas maupun simpang pada jalan H.M.S. Mintaredja sebelum beroperasinya BITC maupun setelah beroperasinya BITC. Identifikasi dampak pengoperasian Baros Information Technology Creative (BITC) terhadap kinerja ruas dan  impang di sepanjang jalan H.M.S. Mintaredja, serta memberikan alternatif usulan untuk mengurangi dampak lalu lintas tersebut. Hasil dari analisis adalah pertumbuhan volume lalu lintas pada ruas dan simpang di sepanjang Jl. HMS Mintaredja akibat pengoperasian Baros Information Technology  reative (BITC) dan hambatan samping dari kendaraan yang keluar masuk dari BITC tersebut. Hasil kajian pengaruh Baros Information Technology reative terhadap kinerja simpang tidak signifikan, dan terhadap ruas juga tidak bermasalah dengan asumsi pelarangan parkir di badan jalan dalam kondisieksisting. Untuk lima tahun mendatang simpang akan bermasalah dengan derajat kejenuhan lebih dari 0,85 maka perlu dilakukan usulan penanganan seperti yang diusulkan di dalam penelitian ini dengan alternatif usulan untuk meningkatkan kinerja simpang seperti: pemberlakuan sinyal lalu lintas (LTOR dan belok kanan terpisah), pelebaran pendekat, dan menghilangkan median di simpang Leuwigajah. 

Author Biographies

  • Ferry Rusgiyarto, Universitas Jenderal Achmad Yani

    Teknik Sipil

  • Benrianto Sidauruk, Universitas Jenderal Achmad Yani

    Teknik Sipil

  • Arnold Arnold, Universitas Jenderal Achmad Yani

    Teknik Sipil

References

1. Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Departemen Perhubungan, Analisis DampakLalu Lintas (ANDALALIN)”.
2. Direktorat Jenderal Bina Marga, Departemen PU, "Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI) 1997”.
3. Tamin, O. Z, “Perencanaan dan Pemodelan Transportasi”, Institut Teknologi Bandung, Bandung, 2000.
4. Ziaulhag, A. dan Ardiansyah, M. (2009) ” Evaluasi Kinerja Jaringan Jalan Kota Cimahi dengan Permodelan Lalu Lintas”, Laporan TA Sarjana pada Unjani Cimahi.

Published

2011-05-31

How to Cite

Analisis Dampak Lalu Lintas Akibat Pengoperasian Baros Information Technology Creative (BITC) Di Kota Cimahi. (2011). Jurnal Teknik: Media Pengembangan Ilmu Dan Aplikasi Teknik, 10(1), 01-12. https://doi.org/10.26874/jt.vol10no1.168

Similar Articles

21-30 of 229

You may also start an advanced similarity search for this article.